Cara Memposting Artikel di Blog


Cara Memposting Artikel di Blog - Oke, Pada tutorial sebelumnya saya sudah menjelaskan tentang bagaimana cara mendaftar/membuat sebuah blog. Setelah kita membuat blog hal yang selanjutnya dilakukan adalah belajar memposting artikel di blog kalian. Untuk isi artikelnya terserah, sesuai dengan topik blog yang kalian buat. Misalnya blog kalian temanya teknologi, maka yang sebaiknya ditulis adalah tentang teknologi.

Bagaimana cara memposting artikel, saya belum paham ?

Untuk cara memposting artikel di blog menurut saya itu adalah hal yang mudah hihihi. Kalau kita cermati seksama, menulis artikel di blog sama saja kita menulis sebuah email. Ya, kurang lebihnya seperti itu. Intinya seperti menulis biasalah, karena menulis artikel ini tidak membutuhkan keahlian khusus. Paling kita harus menguasai beberapa kode HTML saja untuk mempercantik tulisan di blog kita. Waduh saya belum tahu apa itu kode HTML ? tenang itu hanyalah script biasa kok mudah untuk dipahami.
Baca Juga : Cara Akurat Mengetahui Jumlah Kata dalam Artikel
Terlalu banyak penjelasan nih Mas YogiKeling SITE ? Langsung langkah-langkahnya saja. Oke untuk tutorialnya simak dibawah ini ya dengan seksama.

Cara Memposting Artikel di Blog :

1. Login ke dalam dashboard blogger kalian. https://www.blogger.com/
    Untuk loginnya menggunakan akun gmail yang digunakan pada saat membuat blog itu.

2. Apabila sudah benar maka akan diredirect kehalaman seperti gambar dibawah ini.


3. Untuk membuat artikelnya klik Entri Baru. Maka akan muncul tampilan awal untuk membuat artikel. Untuk yang masih awam menganai toolsnya akan saya jelaskan dibawah ini.


Penjelasan tools gambar diatas : 

- Kotak Merah : Itu merupakan judul postingan. Maksudnya itu tempat untuk menulis judul artikel yang akan kita buat. Contoh : Cara Membuat Postingan Artikel.

- Kotak Merah Tua : Disitu bisa dilihat terdapat 2 pilihan Compose/HTML. Maksudnya, format kita dalam menulis artikel. Mungkin untuk pemula gunakan format yang biasa saja. Klik Compose.

- Kotak Kuning : Menu-menu tambahan untuk melengkapi artikel. Disitu terdapat menu untuk mengganti tulisan, ukuran tulisan. Bold italic underline, menambahkan suatu link, menambahkan gambar, vidio, Dll.

- Kotak Hijau : Maksud dari Publikasikan adalah untuk mempublish/menyebarkan artikel kita. Simpan apabila kita belum menyelesaikan artikel, kita menyimapnnya terlebih dahulu dan diteruskan esok hari. Pratinjau untuk melihat hasil yang sudah kita tulis bisa dibilang seperti preview.

- Kotak Biru : Label itu maksudnya mengelompokkan artikel menjadi satu. Contoh kita membuat artikel tentang teknologi, maka kita beri label teknologi agar semua artikel tentang teknologi ada disitu. Jadwal tanggal kapan artikel itu ditulis. Tautan Permanen untuk mengatus sebuah link artikel. Lokasi Menunjukan dimana kalian menulis artikel itu. Pilihan berisi tentang pengaturan komentar pembaca, mode tulisan dan baris baru.

Gimana agan and sista sudah paham belum mengenai tools yang sudah saya jelaskan diatas ? Apabila sudah paham lanjutkan deh artikel kalian buat yang rapih ya :) utamakan original/buatan kalian sendiri co copy paste.

4. Terakhir, apabila artikel kalian sudah semua ditulis jangan langsung dipublikasikan. Biasakan pratinjau dulu dan dibaca lagi ada kesalahan/kekurangan tidak. Jika sudah fix baru deh di publikasikan.

Apabila kalian ingin melihat artikel kalian ketikkan saja alamat blog kalian. Bisa juga melalui dashboard klik Lihat blog.



Gimana menurut kalian, mudah bukan cara membuat postingan artikel di blog. Supaya artikel kalian disukai oleh google baca artikel dibawah ini.
Baca Juga : Cara Optimasi agar Artikel anda Terkenal
Sekian tutorial tentang cara memposting artikel di blog semoga bermanfaat bagi blogger pemula. Jangan mudah menyerah, terus menulis, menulis dan menulis. Salam Blogger....
Sampai bertemu pada tutorial berikutnya ya :)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Memposting Artikel di Blog "

Post a Comment

Tolong Patuhi Peraturan Berkomentar di Blog's YogiKeling SITE
1. Berkomentarlah dengan Relevan
2. Dont Spam
3. No Porn dan Sara
4. Jika berkomentar dengan link tanpa relevan maka akan di hapus
5. Semua komentar pasti saya baca tapi tak semua bisa di balas